Sesuai permendikbud No 30 Tahun 2021 bahwa perguruan tinggi perlu melakukan upaya pencegahan pelecehan dan kekerasan seksual. Kekerasan Seksual adalah setiap perbuatan merendahkan, menghina, melecehkan, dan/atau menyerang tubuh, dan/atau fungsi reproduksi seseorang, karena ketimpangan relasi kuasa dan/atau gender, yang berakibat atau dapat berakibat penderitaan psikis dan/atau fisik termasuk yang mengganggu kesehatan reproduksi seseorang dan hilang kesempatan melaksanakan pendidikan dengan aman dan optimal. Pencegahan kekerasan seksual bisa dilakukan dengan berbagai media yang edukatif dan kreatif . Perlu sebuah cerita ilustratif seperti komik yang ceritanya bisa dipahami oleh semua kalangan civitas. Kami dari tim GEDSI-PPKS mengajukan 2 judul PBL untuk judul cerita komik judul 1). Cerita ilustratif yang mengarah pada pengenalan kekerasan seksual fisik yaitu menyentuh, mengusap, meraba, memegang, dan/atau menggosokkan bagian tubuh pada area pribadi tubuh seseorang 2) Cerita ilustrasi tentang mengirimkan lelucon, foto, video, audio atau materi lainnya yang bernuansa seksual tanpa persetujuan penerimanya. Sasaran audience ini adalah civitas mahasiswa. dosen, staf kependidikan. Maka cerita komik yang dibuat bisa mencakup sasaran audience tersebut. Ouput PBL ini adalah Produk, HAKI/paten, Penelitian, pengabdian, poster/infografis, artikel. Ouput produk ini berpeluang juga dalam bentuk program kreatifitas mahasiswa atau kompetisi lainnya . Dalam ouput PBL ini harus menyebutkan nama-nama tim GEDSI-PPKS Polibatam pada setiap ouput yang dihasilkan. Kami dari tim GEDSI-PPKS Polibatam Siap berkordinasi lebih lanjut.